sub judul: Pendidikan Menginspirasi Pada Masa New Normal

Sabtu, 26 Juni 2021, 10:55 WIB | News | Kota Padang
sub judul: Pendidikan Menginspirasi Pada Masa New Normal
Pantai Padang

Spengguramedia. UPT SMPN Unggul Dharmasraya menyelenggarakan kegiatan lokakarya tahun pelajaran 2021/2022 pada Selasa (22/6) di UPT SMPN Unggul Dharmasraya. Kegiatan ini diikuti oleh kepala sekolah, pendidik dan tenaga kependidikan di UPT SMPN Unggul Dharmasraya.

Kegiatan lokakarya yang akan dilaksanakan selama tiga hari ini dibuka secara resmi oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Dharmasraya yang diwakili oleh Pengawas dari Dinas Pendidikan dan Kabupaten Dharmasraya, Alizul Apri, S.Pd. Dalam sambutannya, Pak ALizul berharap agar kegiatan lokakarya ini mampu mewadahi tenaga pendidik dan kependidikan UPT SMPN unggul Dharmasraya dalam meningkatkan keprofesionalannya.

Menurut Afrizal Bakri, S.Pd., M.M, Kepala UPT SMPN Unggul Dharmasraya, kegiatan lokakarya ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan keprofesionalan pendidik dan tenaga kependidikan. Lebih lanjut Pak Afrizal menjelaskan bahwa di dalam kegiatan ini akan dibahas tentang kurikulum yang akan digunakan di sekolah.

"Pembahasan kurikulum ini akan berdampak secara langsung terhadap proses pembelajaran yang akan dilakukan pada tahun ajaran 2021/2022," ujar beliau. "Apalagi saat ini kita masih dalam masa pandemi," lanjutnya.

Baca juga: PEMILU 2024: PKB Menang Telak dan Jadi Ketua DPRD di Pessel

Di samping kurikulum, menurut Pak Afrizal, pelaksanaan lokakarya ini juga akan membahas materi yang berhubungan dengan keprofesionalan guru yaitu AKM dan PBM dalam masa pandami.

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: