DKPP Mentawai Bangun Jaringan Irigasi Usaha Tani di Tiga Desa

Senin, 25 Oktober 2021, 21:38 WIB | Kabar Daerah | Kab. Mentawai
DKPP Mentawai Bangun Jaringan Irigasi Usaha Tani di Tiga Desa
Jaringan irigasi usaha tani di Desa Sidomakmur, Kecamatan Sipora Utara yang masih dalam tahap pengerjaan. (daniwarti)

MENTAWAI (25/10/2021) - Kepala Seksi Lahan, Irigasi dan Pembiayaan pada Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Mentawai, Solta Trinaldi mengatakan, pada tahun anggaran 2021 ini tengah membangun tiga jaringan irigasi usaha tani.

"Ketiga lokasi itu berada di Desa Sidomakmur, Kecamatan Sipora Utara. Desa Nemnem Leleu (Kecamatan Sipora Selatan) dan Torolagok, Desa Katurei (Kecamatan Siberut Barat Daya," ungkap Solta, Senin.

Solta berharap, pembangunan jaringan irigasi ini, mampu membuat hasil pertanian di Mentawai jadi lebih maksimal.

Di Desa Sidomakmur, pembangunan jaringan irigasi itu dilaksanakan Kelompok Tani Tunas Baru dengan nomor kontrak 02/SPKS-SWA/DKPP/2021. Waktu pengerjaan selama 90 hari kalender dengan nilai kontrak sebesar Rp835 juta. (dni)

Baca juga: Kafilah Da'wah Ramadhan 1445 H, Dewan Da'wah Kirim 14 Dai Muda ke Mentawai dan Pessel

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: