Kafilah MTQ XXXIX akan Disambut di Islamic Center

Rabu, 27 Oktober 2021, 22:33 WIB | Kabar Daerah | Kota Padang Panjang
Kafilah MTQ XXXIX akan Disambut di Islamic Center
Sekdako Padang Panjang, Sonny Budaya Putra, memberikan arahan pada rapat persiapan MTQ XXXIX, Rabu di Hall Lantai III Balai Kota. (kominfo)

PADANG PANJANG (27/10/2021) - Kafilah MTQ Nasional XXXIX Tingkat Provinsi Sumatera Barat bakal disambut di Masjid Islamic Center oleh Wali Kota Padang Panjang, Fadly Amran dan Forkopimda, 12 November mendatang.

Kafilah dari berbagai kabupaten dan kota ini, datang bertahap sesuai jadwal yang ditentukan, seiring penyambutan pimpinan daerah dan Forkopimda secara bergantian. Kunjungan kafilah ke Masjid Islamic Center dimulai dari pukul 08.00-17.00 WIB, sekaligus proses registrasi dan screening antigen.

Rencana tersebut terungkap dalam rapat persiapan MTQ yang dipimpin Sekdako Padang Panjang, Sonny Budaya Putra, Rabu di Hall Lantai III Balai Kota.

Masing-masing bidang dan seksi MTQ dari OPD, Kantor Kemenag dan Bank Nagari, turut melaporkan perkembangan menghadapi perhelatan akbar tersebut.

Baca juga: Semarak Ramadhan di Kota Padang Panjang, Dari Itikaf, Berbagi Berkah hingga Tadarusan

Sonny meminta panitia yang terlibat dapat memanfaatkan waktu yang tersedia semaksimal mungkin. Kemudian Sonny turut meminta untuk pro aktif dan saling berkoordinasi antarbidang dan seksi.

"Pastikan kesiapan jangan sampai ada yang kurang. Sukses acara juga sangat ditentukan oleh pembukaan," katanya. (ham)

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: