KNPI Gelar Kemah Pemuda di Desa Wisata Kubu Gadang

Minggu, 31 Oktober 2021, 06:26 WIB | Kabar Daerah | Kota Padang Panjang
KNPI Gelar Kemah Pemuda di Desa Wisata Kubu Gadang
Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar), Maiharman. (kominfo)

PADANG PANJANG (30/10/2021) - Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Padang Panjang menggelar kegiatan kemah pemuda di Desa Kubu Gadang, Kelurahan Ekor Lubuk, Kecamatan Padang Panjang Timur, Sabtu.

Dalam rangkaian peringatan Hari Sumpah Pemuda ini, KNPI merangkul Organisasi Kepemudaan (OKP) seperti Karang Taruna dan unsur kepemudaan lainnya.

Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar), Maiharman berharap, kegiatan ini sesuai dengan tema. Yaitu menghasilkan pemuda yang memiliki sinergi dan nilai-nilai Pancasila dalam membangun Kota Padang Panjang.

Maiharman turut mengapresiasi KNPI yang menginisiasi kegiatan ini, sebagai bentuk silaturahmi antarorganisasi kepemudaan.

Baca juga: Sumbar Luncurkan 50 Desa Wisata Agro di Kubu Gadang, Ini Harapan Fadly Amran

Sementara itu, Sekretaris KNPI Padang Panjang, M Nur Sya'ban menyebut, kegiatan ini merupakan wadah OKP untuk saling bertukar pikiran membangun Kota Padang Panjang. Terselenggaranya acara ini berkat kerja sama dengan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Desa Wisata Kubu Gadang. (ham)\

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan: