Balai-Balai Gelar Pemilihan Ketua RT Secara Langsung

Rabu, 10 November 2021, 12:04 WIB | Kabar Daerah | Kota Padang Panjang
Balai-Balai Gelar Pemilihan Ketua RT Secara Langsung
Panitia pemilihan RT di kelurahan Balai Balai Kecamatan Padang Panjang Barat menghitung suara hasil pemilihan yang digelar secara langsung, Selasa. (kominfo)

PADANG PANJANG (9/11/2021) - Kelurahan Balai-Balai, Kecamatan Padang Panjang Barat menggelar pemilihan ketua rukun tetangga (RT) secara langsung menyusul bakal berakhirnya jabatan enam ketua RT di kelurahan itu. Keenam RT yang sudah habis periodenya itu yakni RT 1, 2, 4, 6, 7 dan 17.

"Selasa sore, pemilihan RT 2 dilaksanakan di SMPN 5 dan malamnya di SMPN 1, pemilihan pengurus RT 1. Sementara, empat RT lainnya akan diadakan dalam pekan ini juga," ungkap Lurah Balai-Balai, Icip Harianto.

Pada pemilihan RT 2, terpilih Syafrizal yang menyisihkan Amrizal dan Yeni Yuliati. Syafrizal mendapatkan 9 suara, sedangkan Amrizal 8 suara dan Yeni 3 suara.

Sementara, dalam pemilihan RT 1, terpilih Ana Maria dengan 20 suara mengalahkan pesaingnya, Deswita yang hanya mendapat 4 suara. Sementara satu suara lagi dianggap tidak sah.

Baca juga: Semarak Ramadhan di Kota Padang Panjang, Dari Itikaf, Berbagi Berkah hingga Tadarusan

"Pengurus RT terpilih akan memulai masa tugasnya per 1 Januari 2022," sebut Icip. (ham)

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: