Perempuan Kawal KIP, Martias Wanto: Angin Segar untuk Boomingkan Keterbukaan

Kamis, 09 Desember 2021, 21:27 WIB | Kabar Daerah | Kota Bukittinggi
Perempuan Kawal KIP, Martias Wanto: Angin Segar untuk Boomingkan Keterbukaan
Sekda Bukittinggi, Martias Wanto memberikan arahan pada Bimbingan Teknis untuk Peningkatan Kapasitas Perempuan Mengawal Keterbukaan Informasi Publik di Bukittinggi, Kamis. (hamriadi)

BUKITTINGGI (9/12/2021) - Komisi Informasi Sumatera Barat (KISB) menggelar Bimbingan Teknis untuk Peningkatan Kapasitas Perempuan Mengawal Keterbukaan Informasi Publik di Bukittinggi, Kamis.

Sekda Bukittinggi, Martias Wanto, mengapresiasi inisiatif KISB untuk melibatkan peran perempuan dalam mengawal pengamalan UU Keterbukaan Informasi Publik.

"Sejarah mencatat kaum Rang Gadih, Puti Bungsu dan Bundo Kanduang, selalu punya peran besar dalam pembangunan dan kemashalatan masyarakat, para 'emak-emak' Bukittinggi dan Agam lah yang patungan harta benda untuk membeli pesawat RI pertama," ujar Martias Wanto pada pembukaan acara.

Dalam Keterbukaan Informasi Publik (KIP), pemberdayaan perempuan diyakini sebagai solusi cepat dan tanggap dalam memastikan KIP itu terealisasi.

Baca juga: Bukittinggi Jalin Kerjasama dengan 73 Media, Ini Kata Sekda

"Ini bagian ikhtiar KISB, bagaimana kaum perempuan harus berada di garda terdepan dalam penerapan UU 14 Tahun 2008 tentang KIP," terang Komisioner membidangi kelembagaan, Tanti Endang Lestari.

"Selain itu, perempuan kawal KIP ini angin segar bagi KISB untuk mem-booming-kan keterbukaan informasi publik," katanya.

Pada penguatan kapasitas perempuan kawal KIP, hadir sebagai pembicara utama, Martias Wanto dan Tanti dan akademisi yang juga aktivias Koalisi Perempuan Indonesia Sumbar, Rozi dengan moderator Zulwida Rahmayeni. (ham)

Baca juga: Sekda Bukittingi Lantik 4 Pimpinan BAZNas Pengganti Antar Waktu Periode 2020-2025

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: