Agam Seminarkan Teknis Pembentukan DOB Bersama LPPM Unand

Selasa, 21 Desember 2021, 22:02 WIB | Kabar Daerah | Kab. Agam
Agam Seminarkan Teknis Pembentukan DOB Bersama LPPM Unand
Asisten I Setda Agam, Rahman memberikan arahan saat membuka seminar DOB yang digelar Pemkab Agam bersama LPPM Universitas Andalas, di Lubuk Basung, Selasa. (humas)

AGAM (21/12/2021) - Asisten I Setda Agam, Rahman mengatakan, hasil kajian teknis pembentukan Daerah Otonomi Baru (DOB) Kabupaten Agam, sudah muncul sejak lama dari masyarakat. Melalui DPRD Agam, aspirasi ini sudah disampaikan secara formal.

"Diharapkan adanya kesamaan persepsi dari semua stakeholder terhadap skenario pemekaran daerah Kabupaten Agam," ujar Rahman yang mewakili bupati Agam saat membuka seminar DOB yang digelar Pemkab Agam bersama LPPM Universitas Andalas, di Lubuk Basung, Selasa.

Dikatakan, tujuan kegiatan ini adalah untuk memetakan tantangan dan kendala serta menggali saran dan masukan dari semua pihak terkait rencana pemekaran wilayah Kabupaten Agam.

"Diharapkan nantinya, berdasarkan data, masukan, saran serta kendala yang disampaikan semua pihak, didapati hasil bahwasanya pemekaran wilayah Kabupaten Agam layak untuk dilakukan. Rencana kita ini bisa segera direalisasikan," harapnya.

Baca juga: Sah! Kabupaten Agam Tuo Resmi Terbentuk, Tujuh Fraksi DPRD Agam Sepakat

DOB Layak Didukung

Ketua DPRD Agam, Novi Irwan mengatakan, mendukung rencana pembentukan DOB di Kabupaten Agam.

"Harus sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku, mulai dari syarat dan faktor-faktor pendukung lainya," ujarnya.

Menurutnya, ada beberapa dampak positif jika dilakukan pemekaran wilayah. Di antaranya adalah meningkatnya kualitas pelayanan, pemerataan pembangunan, meningkatnya efektivitas penyelenggaraan pemerintahan dan meningkatnya pertumbuhan ekonomi.

Baca juga: FKG Unand Edukasi 1034 Santri untuk Jaga Kesehatan Gigi dan Mulut, Ini Kata Gubernur Sumbar

"Perlu dukungan dari semua pihak, agar rencana ini bisa berjalan sesuai dengan yang kita harapkan," jelasnya.

Halaman:

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: