BI Sumbar Kampanyekan Gerakan CBP Rupiah

Kamis, 16 Juni 2022, 19:23 WIB | News | Provinsi Sumatera Barat
BI Sumbar Kampanyekan Gerakan CBP Rupiah
Kepala BI Sumbar, Wahyu Purnama bersama Plh Kepala Dinas Pendidikan Sumatera Barat, Sadrianto serta narasumber, Deviana Antoni dari Departemen Pengelolaan Uang Kantor Pusat Bank Indonesia dan jajaran, foto bersama dengan peserta ToT CBP Rupiah, Kamis. (hu

PADANG (16/6/2022) - Era keterbukaan informasi telah menimbulkan tantangan baru bagi mata uang rupiah. Sehingga, diperlukan kampanye yang lebih masif untuk mengedukasi masyarakat agar paham tentang mata uang rupiah.

Dulu, kampanye yang dilakukan Bank Indonesia terkonsentrasi terkait keaslian dan merawat fisik uang rupiah melalui slogan 3D (Dilihat, Diraba dan Diterawang), Kini Bank Indonesia melakukan refocusing edukasi rupiah kedalam tiga aspek utama, yaitu Cinta, Bangga dan Paham Rupiah dengan Slogan CBP Rupiah.

"Perluasan lingkup literasi Rupiah kepada masyarakat menjadi penting, agar masyarakat tidak hanya mampu memitigasi kejahatan uang palsu, namun juga memahami rupiah sebagai alat transaksi serta peran penting rupiah dalam perekonomian bangsa," ungkap Kepala BI Sumbar, Wahyu Purnama saat memberikan arahan pada Kick Off Pembelajaran Cinta Bangga dan Paham Rupiah (CBP Rupiah) pada siswa siswi SMA dan IPAS se-Sumatera Barat di Padang, Kamis.

Untuk lebih mengoptimalkan penggunaan rupiah di dalam negeri Bank Indonesia melalui Peraturan Bank Indonesia (PBI) No.24/6/PBI/2022 tanggal 27 April 2022 telah menetapkan penggunaan Rupiah untuk kegiatan internasional yang dilakukan didalam negeri.

Baca juga: BI Sumbar Optimistis, Tingkat Inflasi 2023 Menurun

"Hal ini diharapkan berdampak kepada stabilitas sistem keuangan dan memperkuat struktur ekonomi," harap Wahyu.

Dikatakan, dalam rangka perluasan kampanye CBP Rupiah di wilayah Sumatera Barat, Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) Sumatera Barat telah melaksanakan berbagai edukasi dan sosialiasi agar masyarakat Sumatera Barat, mendapatkan pemahaman yang jelas tentang CBP Rupiah.

Di antaranya, Talkshow di TVRI dan RRI (dilakukan di seluruh Indonesia), penggunaan media Videotron di Jl Sudirman, Padang, pemasangan spanduk-spanduk CBP Rupiah dan AR Rupiah, serta bekerjasama dengan content creator melalui Instagram dan Youtube sebagai usaha digitalisasi edukasi CBP Rupiah.

Juga memasang ILM (Iklan Layanan Masyarakat) di beberapa stasiun TV dan Radio lokal di Sumatera Barat.

Baca juga: Curah Hujan Tinggi jadi Faktor Pemicu Inflasi Beras di Sumatera Barat

Untuk melengkapi berbagai program edukasi dan sosialisasi tersebut, implementasi edukasi CBP Rupiah tahun 2022, juga mengarah kepada penguatan nilai-nilai CBP Rupiah pada siswa-siswi SMA/SMK se Sumatera Barat.

Halaman:

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: