Ketua TP PKK Agam Tinjau Budidaya Ikan Koi di Jorong Sikabu

Rabu, 22 Juni 2022, 16:47 WIB | Kabar Daerah | Kab. Agam
Ketua TP PKK Agam Tinjau Budidaya Ikan Koi di Jorong Sikabu
Ketua TP PKK Agam, Yennita Andri Warman meninjau Kelompok Pembudidaya Ikan (Pokdakan) Jaya Bersama di Jorong Sikabu, Nagari Kampuang Tangah, Kecamatan Lubuk Basung, Selasa sore. (humas)

AGAM (21/6/2022) - Ketua TP PKK Agam, Yennita Andri Warman menilai, kawasan Pokdakan Jaya Bersama, bisa dijadikan objek wisata selain lokasi budidaya Ikan Koi. Di lokasi itu, terdapat terdapat aliran sungai yang airnya cukup bersih.

"Pengunjung selain bisa menikmati keindahan Ikan Koi, juga dapat berenang di aliran sungai itu," ungkap Yennita saat berkunjung ke Kelompok Pembudidaya Ikan (Pokdakan) Jaya Bersama di Jorong Sikabu, Nagari Kampuang Tangah, Kecamatan Lubuk Basung, Selasa sore.

Dalam kunjungan itu, Yennita melihat langsung budidaya ikan terutama ikan koi dari berbagai jenis, yang ditempatkan pada kolam khusus.

Sembari memberi makan ikan, Yennita terlihat berbincang-bincang dengan pembudidaya ikan itu. Bahkan, ia mengaku bangga dengan perkembangan Pokdakan yang baru terbentuk sekitar satu tahun tersebut.

Baca juga: BKMT Lubuk Basung Gelar Taklim di Masjid Al Azhar

"Kita bangga dengan perkembangan Pokdakan ini, hanya kolam yang berukuran tidak terlalu besar, bisa membudidayakan Ikan Koi," ujar Yennita.

Menurut Yennita, aliran sungai itu dapat dijadikan sebagai objek wisata arung jeram.

Seperti keterangan pembudidaya ikan itu, beberapa ekor ikan koi dari jenis berbeda sempat diikutkan kontes di salah satu daerah di Sumbar beberapa waktu lalu. (kyo)

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: