Pemkab Pessel Bagikan 5.428 Bibit Sawit Label Biru Gratis

Kamis, 06 Oktober 2022, 11:34 WIB | Kabar Daerah | Kab. Pesisir Selatan
Pemkab Pessel Bagikan 5.428 Bibit Sawit Label Biru Gratis
Bibit sawit bersertifikat dengan label biru. (tusrisep)

PESISIR SELATAN (6/10/2022) - Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat membagikan 5.428 bibit sawit ke masyarakat di tahun 2022 ini.

"Program ini (bibit gratis) merupakan upaya peningkatan mutu panen dan tentunya akan menaikkan harga jual dari tandan buah segar (TBS)," ujar Kepala Dinas Pertanian Pessel, Madrianto, di Painan, Kamis.

Bibit dibagikan berumur 9-12 bulan, berasal dari penangkaran resmi dan terdaftar (berlabel biru).

Untuk lokasi, sebutnya, menyebar di beberapa titik kecamatan. Mulai dari Sutera hingga Silaut.

Baca juga: SENGKETA PEMILU: Hakim Tolak Dakwaan Dugaan Ijazah Palsu Caleg PPP

"Pembagiannya sudah selesai dilakukan. Kalau anggaran dari program pengadaan bibit sawit sebesar Rp67,452 juta, berasal dari APBD," ucap Madrianto.

Di Pessel, terang dia, diperkirakan masih banyak petani swadaya, menanam dengan bibit non sertifikat (bibit biasa).

Alasan klasik di lapangan, harga beli (bibit non sertifikat) lebih murah dibanding bibit bersertifikat.

Namun, petani lupa, di saat panen, mutu TBS bibit non sertifikat jelas kalah dengan bibit bersertifikat.

Baca juga: HJK Pessel ke - 76: Pasisia Kian Rancak dan Bermartabat

"Imbasnya, harga jual jadi lebih murah," ujarnya.

Halaman:

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: