Bapera Pasaman Barat Buka Bersama Anak Yatim, Ini Kata Wabup

Sabtu, 15 April 2023, 17:20 WIB | Kabar Daerah | Kab. Pasaman Barat
Bapera Pasaman Barat Buka Bersama Anak Yatim, Ini Kata Wabup
Ketua Bapera Kabupaten Pasaman Barat, Daliyus K bersama Risnawanto (Wabup) dan Forkopimda, foto bersama usai buka bersama, Jumat. (robbi irwan)

PASAMAN BARAT (14/4/2023) - Barisan Pemuda Nusantara (Bapera) Pasaman Barat menyantuni dan berbuka bersama anak yatim di kantor Bapera Jalan Jalur 32, Jumat.

Kegiatan tersebut mendapat apresiasi dari Wakil Bupati Pasbar, Risnawanto saat menghadiri kegiatan tersebut bersama Kapolres Pasbar AKBP Agung Basuki, Kepala Pengadilan Negeri, dan Wakil Ketua DPRD Endra Yama Putra.

"Bapera mengambil dan melakukan apa yang diperintahkan oleh agama tentang menyantuni anak yatim, dan ini patut kita apresiasi. Karena di bulan suci Ramadhan ini menyantuni anak yatim sangat dianjurkan oleh agama, sehingga mereka juga bisa ikut merasakan hari kemenangan nanti," kata Risnawanto.

Selain itu, Ketua Bapera Kabupaten Pasaman Barat, Daliyus K mengatakan, kegiatan buka bersama dengan pengurus Bapera dan anak yatim tersebut digelar untuk mengikat tali silaturahmi dengan pengurus Bapera yang ada di Kabupaten Pasaman Barat.

Baca juga: Bapera Pasbar Serahkan Sembako untuk Korban Banjir Talamau

"Kegiatan santunan untuk yatim ini kita mulai dengan buka bersama. Tentunya hal ini kami lakukan karena ingin berbagi kebahagiaan dengan anak yatim," terang Daliyus K.

Ia berharap, Bapera Kabupaten Pasaman Barat kedepan bisa hadir di tengah-tengah masyarakat dan berbuat banyak untuk masyarakat. (pl1)

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: