Update 4 Aplikasi Penghasil Uang yang Tidak Terbukti Membayar 2023, Simak Alasannya!

×

Update 4 Aplikasi Penghasil Uang yang Tidak Terbukti Membayar 2023, Simak Alasannya!

Bagikan berita
Ilustrasi Aplikasi Penghasil Uang yang Tidak Terbukti Membayar (foto: Canva)
Ilustrasi Aplikasi Penghasil Uang yang Tidak Terbukti Membayar (foto: Canva)

BAGI para pencari cuan online dengan metode instan, tentu harus mengetahui apa saja daftar aplikasi penghasil uang yang tidak terbukti membayar.

Daftar tersebut, akan membuatmu semakin berhati-hati dalam menyeleksi aplikasi mana yang menguntungkan bagimu dan mana yang tidak dalam segala prosesnya.

Tentu saja, kamu harus selektif dalam menghasilkan cuan dari internet karena meskipun terkesan sepele, tidak ada cara instan dalam menghasilkan uang.

Maka dari itu, harap kamu waspada terhadap segala jenis aplikasi yang diduga spam karena menawarkan metode cuan instan. Padahal kenyataannya, berkedok penipuan.

Sebelumnya, Valora News sudah mengulas daftar lainnya pada artikel berjudul "Waspada! 6 Aplikasi Penghasil Uang Tidak Membayar 2023, Nomor 3 dan 4 Awalnya Legit" dan tulisan ini merupakan update terkininya.

Berikut, 4 aplikasi penghasil uang yang tidak terbukti membayar yaitu Wood Block Puzzle 3D, GPTube, Solitaire Klondike Leader, Ball Party beserta alasannya.

4 Aplikasi Penghasil Uang yang Tidak Terbukti Membayar

1. Wood Block Puzzle 3D

Pertama, Wood Block Puzzle 3D merupakan aplikasi penghasil uang yang disebut cukup viral di kalangan media sosial dan telah didownload oleh 1 juta pengguna Google Playstore.

Cara cuannya yaitu dengan menyusun blok puzzle yang terlihat, menemukan potongan puzzle agar bisa memenuhi baris agar bisa mendapatkan poin yang nantinya bisa diakumulai menjadi cuan.

Kenapa Wood Block Puzzle 3D tidak terbukti membayar? Menurut Youtuber Jadi Berkah, aplikasi tersebut menawarkan persyaratan sulit di belakang penarikan. Maksudnya, kamu jadi sia-sia saja bermain game nya.

Syaratnya juga tidak masuk akal, bahkan metode cuannya dipenuhi banyak iklan. Tentu saja hal tersebut akan berakhir spam, apalagi nominal penarikan di awal yang ditawarkan pada angka besar yaitu Rp500 ribu. Sudah paham kan, maksudnya?

Biasanya, game yang terbukti membayar akan mengawali metode withdraw dengan nominal kecil dulu dan mengalami peningkatan pembayaran seiring lamanya kita bermain. Wood Block Puzzle 3D juga tidak memberlakukan penarikan nominal lain, jadi hanya Rp500 ribu saja.

2. GPTube

Kedua, aplikasi penghasil uang yang tidak terbukti membayar lainnya yaitu GPTube dengan misi nonton Youtube di bayar. Tapi menurut beberapa ulasan, banyak pengguna yang dirugikan setelah memainkan.

Contohnya saja pada situs Scam Adviser, GPTube hanya mendapat skor kepercayaan sebanyak 50% saja. Berikut beberapa ulasanya karena:

  • Menyembunyikan identitas layanan berbayar
  • Peringkat server rendah meski tidak banyak pengunjung
  • Diduga tidak bisa lakukan penarikan karena tak ada sertifikat SSL
  • Diragukan karena menyediakan hosting reputasi buruk

Ulasan sejenis juga diperoleh dari pengguna dari situs Trust Pilot yang menurut mereka, GPTube adalah aplikasi palsu dengan iming-iming banyak cuan. Padahal nyatanya tidak, "tidak layak didownload," ujar obaid Raza pada ulasannya.

Tidak hanya itu, beberapa artikel online seperti Jabarekspres dan Zona Tekno hingga Youtuber Jadi Berkah juga telah mengulas penggunaannya. Termasuk para pengguna Google Playstore, berikut salah satunya.

"Jgn dowload apk ngak jelas ini, udah kumpul banyak koin tapi di wd sampai detik ini belum masuk masuk. Apk abal abal untuk nonton video iklan," tulis M Askara di Playstore.

3. Solitaire Klondike Leader

Ketiga, aplikasi penghasil uang Solitaire Klondike Leader disebut bisa menghasilkan Rp2 juta saldo DANA setelah bermain selama 20 menit saja. Tentu, pembuktiannya sudah pasti scam ya.

Apalagi, belum ada ulasan para pengguna Google Playstore meski telah didownload oleh 100 ribu pengguna dengan misi sangat mudah yaitu bermain kartu saja hingga raih kemenangan untuk peroleh koin.

Ketika Youtuber Jadi Berkah coba untuk melakukan penarikan, ternyata ia di suruh menunggu jangka waktu withdraw selama 72 jam dan ada misi tambahan untuk menonton lebih dari 150 kali. Sangat merugikan, bukan?

4. Ball Party

Terakhir, aplikasi penghasil uang Ball Party dari developer mengjie juga disebut tidak membayar menurut Youtuber Jadi Berkah. Namun ketika akan penarikan, ia kembali disuguhkan beberapa syarat.

Salah satunya yaitu harus bermain lebih sering pada aplikasi tersebut hingga menghasilkan 5 kali bonus, padahal di awal aturan tidak ada informasi tersebut. Hal itu lah yang membuat Youtuber Jadi Berkah, langsung hapus aplikasinya.

Bahkan menurutnya, setelah menyelesaikan bonus 5 kali pun, kamu akan tetap disuguhkan persyaratan tambahan ketika akan withdraw. Jadi semua usaha mengerjakan misi, akan terkesan sia-sia. (*)

Jika kamu ingin mendapatkan informasi terkait aplikasi penghasil uang lainnya dan DANA Kaget setiap harinya, silakan bergabung di Grup Telegram Ini.

Editor : VN-1
Tag: