USAHA franchise saat ini cukup banyak digandrungi oleh masyarakat. Selain tidak perlu repot memikirkan target pasar, para pengusaha juga tidak perlu memikirkan masalah promosi.
Sebab yang namanya franchise itu adalah sebuah brand atau produk terkenal, dan diketahui banyak orang. Sehingga dibukalah oleh perusahaannya kemitraan bagi orang yang berminat.
Seperti Es teh Indonesia, salah satu minuman teh yang saat ini tengah viral di mana-mana. Kamu bisa melihat kemitraannya ada di seluruh daerah di Indonesia.
Karena memang minuman satu ini seterkenal itu di kalangan masyarakat. Selain rasanya yang beragam, harganya juga tidak mahal. Inilah salah satu alasan kenapa banyak orang menyukainya.
Nah itulah kenapa lebih banyak pengusaha memutuskan untuk memulai usaha Franchise, dibandingkan harus memulai dari awal sendiri. Harus repot memikirkan promosi agar dikenal bayak orang, memikirkan kualitas rasa, dan lain sebagainya.
Namun, sebelum memulai usaha Franchise, pastikan juga bahwa kamu memilih usaha yang tepat dan paling laris dikalangan pecintanya. Karena kalau brand tidak terkenal dan disukai banyak orang, ya sama saja dengan percuma.
Tapi bagi kamu yang masih baru terjun ke dunia ini, kamu tidak perlu khawatir dan pusing mencari ide usaha Franchise apa yang paling laris dan mantap untuk dicoba.
Berikut beberapa rekomendasi bisnis franchise di bawah 5 juta cepat balik modal, yang dirangkum ValoraNews.com dari kanal Youtube Inspirasi Pagi.
4 Ide Usaha Franchise Modal Irit
1. Teh Pochi
Ide usaha franchise yang pertama yaitu teh pochi, salah satu brand minuman yang terkenal di kalangan pencinta teh. Nah franchise ini terdiri dari tiga paket.
Di antaranya yaitu yaitu paket hemat, paket reguler, dan juga paket besar. Di mana paket hemat seharga kurang lebih Rp5 juta, paket reguler Rp7 juta, sedangkan yang paket besar Rp10 jutaan.
Kemudian setiap paket sudah termasuk boot, sudah termasuk meja, box pendingin, serta kelengkapan yang lainnya. Lalu perbedaannya, setiap paket itu terletak pada ukuran dan juga jumlah perlengkapannya.
2. Kebab Turki
Kebab turki menjadi salah satu makanan khas timur tengah yang paling banyak digemari para pecinta kuliner saat ini. Nah kamu bisa mencoba bergabung dengan kemitraan franchise satu ini.
Alasannya karena memang kebab sudah disukai sejak lama oleh masyarakat Indonesia. Nah untuk bergabung kamu hanya butuh modal sekitar Rp5 jutaan saja.
Pastinya karena pangsa pasarnya yang luas, dan dari semua kalangan. Kamu tidak perlu khawatir dan tidak usah takut rugi, karena dalam waktu singkat kamu sudah bisa balik modal.
Apalagi market kebab di Indonesia itu lama-lama semakin banyak. Jadi ide usaha franchise satu ini masih sangat menjanjikan untuk dicoba.
3. Crispy Crab
Camilan yang satu ini sempat hits beberapa waktu yang lalu. Bisnis waralaba yang satu ini bisa kamu miliki dengan menyiapkan modal mulai dari 3 jutaan saja.
Nah menariknya, jaringan waralaba ini tidak menerapkan royalti atas penjualannya. Sehingga kamu bisa mendapatkan keuntungan secara penuh.
Jadi kalau misal tidak ada royalti, kamu jadi lebih untung. Di mana penghasilan benar-benar 100 persen di Mitra, jadi tidak ada potongan dari pusat. Sehingga penghasilan bisa lebih maksimal lagi.
4. Lima Warna
Bisnis franchise di bawah 5 juta ini datang dari minuman kekinian berbasis Boba dan dalgona. Brand ini sudah punya lebih dari 300 gerai di Indonesia.
Lima warna menawarkan paket waralaba dengan modal mulai dari Rp5 jutaan hingga Rp50 juta. Jadi bagi kamu yag tertarik, juga bisa mengeksekusi jenis waralaba satu ini.
Karena memang banyak juga orang yang suka dengan minuman berbasis Boba satu ini, terutama anak-anak sangat banyak yang menyukai minuman seperti ini.
Membuka franchise dengan modal kecil adalah peluang bisnis yang menarik. Di mana dengan pemilihan yang tepat, pelatihan yang baik, dan kerja keras, kamu bisa membangun bisnis yang menguntungkan dengan merek yang sudah dikenal.
Pastikan juga untuk melakukan riset yang mendalam, dan berbicara dengan franchisor potensial. Hal ini bertujuan untuk memahami persyaratan dan harapan sebelum kamu memulai perjalanan bisnismu.
Itulah beberapa ide usaha franchise yang bisa kamu coba jalankan. Semoga artikel ini bisa membantu kamu dalam menemukan peluang yang tepat. (*)
Editor : VN-1