40 Paskibraka Pekanbaru Ikuti TC, Ini Pesan Wawako

×

40 Paskibraka Pekanbaru Ikuti TC, Ini Pesan Wawako

Bagikan berita
Wakil Wali Kota Pekanbaru, Markarius Anwar secara resmi membuka Training Center (TC) bagi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka), di Pekanbaru, Sabtu. (humas)
Wakil Wali Kota Pekanbaru, Markarius Anwar secara resmi membuka Training Center (TC) bagi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka), di Pekanbaru, Sabtu. (humas)

PEKANBARU (9/8/2025) - Wakil Wali Kota Pekanbaru, Markarius Anwar menilai, training center Pasukan Pengibar Bendera Pusaka ( TC Paskibraka) bukan hanya pelatihan fisik, tetapi merupakan proses pembentukan karakter, penanaman nilai-nilai kebangsaan, serta pembinaan mental yang tangguh.

“Saya berharap kalian dapat mengikuti setiap tahapan dengan sungguh sungguh, jaga kekompakan dan semangat tim,” harap Markarius.

Hal itu dikatakannya, saat membuka TC bagi 40 orang Paskibraka Kota Pekanbaru, di Ballroom Hotel Resty Menara, Sabtu.

Markarius menyampaikan, 40 Paskibraka yang menjalani TC ini, merupakan putera puteri terbaik terpilih, dari sekian banyak pelajar yang mengikuti seleksi untuk jadi bagian dari Paskibraka.

“Ini bukan hanya sebuah kebanggaan, tetapi juga sebuah amanah. Tugas kalian bukan hanya sekadar mengibarkan bendera, tetapi juga menjadi teladan yang disiplin, semangat nasionalisme dan cinta tanah air,” ucapnya.

Dengan bimbingan pelatih dan pengasuh, Markarius berharap, pasukan Paskibraka akan mampu menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya pada saat peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-80 nanti.

“Saya ucapkan, selamat menjalani pelatihan,tetap semangat, jaga kesehatan, dan junjung tinggi kehormatan sebagai calon anggota paskibraka. Tunjukkan bahwa kalian layak menjadi teladan untuk generasi muda di Kota Pekanbaru,” tuturnya.

Sementara itu, Plt Kepala Badan Kesbangpol Pekanbaru, Dedi Damhudi menyebutkan, ini merupakan tahun ketiga Kesbangpol melaksanakan seleksi pasukan Paskibraka untuk mengibarkan bendera merah putih dalam rangka HUT RI yang diperingati pada setiap tanggal 17 Agustus.

Sesuai jadwal, terang Dedi, pelaksanaan pendidikan dan pelatihan bagi 40 calon pasukan Paskibraka tersebut dilangsungkan selama 10 hari terhitung tanggal 8 hingga 18 Agustus 2025.

Dijelaskannya, pendidikan dan pelatihan yang digelar bertujuan meningkatkan kedisiplinan, nasionalisme, dan jiwa kepemimpinan calon Paskibraka.

“Kemudian untuk menyiapkan mental dan fisik calon Paskibraka untuk bertugas dalam upacara pengibaran dan penurunan bendera, serta untuk membangun kekompakan dan kerja sama tim dalam formasi barisan,” ujar Dedi. (*)

Editor : Mangindo Kayo