Ular Piton Masuk Kandang Ayam, Damkar Padang Gerak Cepat Lakukan Evakuasi Tengah Malam

×

Ular Piton Masuk Kandang Ayam, Damkar Padang Gerak Cepat Lakukan Evakuasi Tengah Malam

Bagikan berita
Petugas Damkar usai mengevakuasi ular dari kandang ayam milik warga. (Dok. Damkar Padang)
Petugas Damkar usai mengevakuasi ular dari kandang ayam milik warga. (Dok. Damkar Padang)

PADANG (27/10/2025) — Suasana malam warga di Jalan Pagambiran, Kelurahan Pagambiran Ampalu Nan XX, Kecamatan Lubuk Begalung, Kota Padang, mendadak heboh setelah seekor ular piton besar masuk ke kandang ayam milik seorang warga, Minggu sekitar pukul 23.50 WIB.

Pemilik kandang, Zuhernifitri (39), sontak panik ketika melihat ular melilit di dekat ayam peliharaannya.

Ia pun segera melapor ke Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang untuk meminta pertolongan.

Kepala Bidang Operasi dan Sarana Prasarana Damkar Padang, Rinaldi, mengatakan laporan diterima sekitar pukul 23.54 WIB.

Tak butuh waktu lama, satu unit armada dengan tujuh personel dari Peleton B langsung diterjunkan ke lokasi.

“Petugas tiba di tempat kejadian pukul 00.04 WIB dan melakukan evakuasi dengan sangat hati-hati. Sekitar pukul 00.40 WIB, ular berhasil diamankan tanpa insiden,” jelas Rinaldi, Senin.

Ia menambahkan, jarak dari pos Damkar ke lokasi kejadian sekitar 6,1 kilometer, dan proses penanganan berjalan aman serta terkendali.

Ular piton tersebut kemudian diamankan oleh petugas agar tidak membahayakan warga sekitar.

“Kami imbau masyarakat tetap waspada, terutama di malam hari dan di sekitar area yang banyak pepohonan atau lembab, karena satwa liar seperti ular bisa muncul sewaktu-waktu,” ujarnya.

Rinaldi juga mengingatkan, jika warga menemukan hewan berbahaya, sebaiknya tidak panik dan segera menghubungi Damkar Kota Padang agar bisa ditangani oleh petugas terlatih. (*)

Editor : Pariyadi Saputra