Nurfirmanwansyah Serahkan Bantuan Rawan Pangan di Puskesmas Pauh Duo

×

Nurfirmanwansyah Serahkan Bantuan Rawan Pangan di Puskesmas Pauh Duo

Bagikan berita
Anggota DPRD Sumbar, Nurfirmanwansyah serahkan bantuan rawan pangan pada warga di Puskesmas Pauh Duo, Rabu. (humas)
Anggota DPRD Sumbar, Nurfirmanwansyah serahkan bantuan rawan pangan pada warga di Puskesmas Pauh Duo, Rabu. (humas)

SOLOK SELATAN (24/9/2025) - Anggota DPRD Sumbar, Nurfirmanwansyah serahkan bantuan rawan pangan pada balita, ibu hamil dan menyusui di UPT Puskesmas Pauh Duo, Rabu. Bantuan ini pembiayaannya melalui pokok-pokok pikiran (Pokir) sebagai anggota dewan provinsi.

“Kita turut mendorong dan mendukung pemerintah, dalam membantu masyarakat yang menghadapi kerawanan pangan,” jelas Nurfirmanwansyah saat acara penyerahan.

Turut hadir saat penyerahan bantuan rawan pangan pada 45 orang penerima bantuan di aula Puskesmas Kecamatan Pauh Duo itu, Kabid Ketersediaan dan Kerawanan Pangan Dinas Pangan Provinsi, Murni Kurniaty.

Kemudian, Kepala Puskesmas Pauh Duo, Salhuda Noverma dan S Noris dari Bidang Ketahanan Pangan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Solsel.

Meski kondisi anggaran keuangan negara saat ini masih banyak keterbatasan, terang dia, perhatian dan kewajiban untuk membantu meringankan beban kehidupan masyarakat harus tetap jalan terutama dalam mengatasi dan membantu masyarakat dalam mengantisipasi kerawanan pangan.

Nurfirmanwansyah yang juga Wakil Ketua Komisi V DPRD Sumbar itu berharap, masyarakat yang masuk kategori rawan pangan di Kecamatan Pauh Duo terutama kelompok balita, ibu hamil dan menyusui, dapat menjadikan bantuan ini sebagai penguat dan membantu kesehatan masyarakat.

“Apalagi, kondisi ekonomi yang saat ini serba sulit,” harapnya.

Selain itu, Anggota Fraksi PKS itu juga mengajak semua penerima bantuan, memanfaatkan bantuan dan juga harus bangkit dalam menjaga kesehatan.

Karena, sesuai dengan regulasi yang telah dilahirkan Pemerintah (Undang-Undang-red) bahwa kesehatan tersebut menjadi salah satu tanggungjawab Pemerintah, dalam rangka mewujudkan negara yang kuat.

“Kesehatan masyarakat akan dapat menjadi bagian dalam menunjang perekonomian dan membangun negara serta menjadi negara kita kuat,” harapnya.

Sementara itu, Murni Kurniaty berharap, bantuan ini dapat menjadi bagian dalam menghadapi kesulitan ekonomi dan terwujudnya ketahanan pangan masyarakat.

Adapun bantuan yang disalurkan antara lain, telur, kacang hijau, beras dan minyak makan.

Diterima 45 Orang

Dikesempatan itu, Plt. Kepala Puskesmas Pauh Duo, Salhuda Noverma menyampaikan ucapan terimakasih pada Pemerintah Provinsi dan Anggota DPRD Provinsi Sumbar yang sudah turut mendukung program kesehatan masyarakat di wilayah kerjanya.

“Bantuan ini hendaknya dapat njadi pendukung usaha terwujudnya kesehatan masyarakat, terutama dalam menghadapi kerawanan pangan bagi balita, ibu menyusui dan ibu hamil,” harapnya.

Adapun penerima bantuan program rawan pangan saat itu tercatat sebanyak 45 penerima, dengan rincian balita sebanyak 32 orang, ibu hamil dan ibu menyusui sebanyak 13 orang.

Sebelumnya, bantuan yang sama juga diserahkan di Puskesmas KPGD untuk 50 orang penerima dan Puskesmas Sungai Pagu sebanyak 50 orang penerima. (*)

Editor : Mangindo Kayo