Gempa Magnitudo 4,2 Guncang Mentawai, Tak Berpotensi Tsunami

×

Gempa Magnitudo 4,2 Guncang Mentawai, Tak Berpotensi Tsunami

Bagikan berita
Ilustrasi
Ilustrasi

Padang (10/10/2025) – Gempa bumi dengan magnitudo (M) 4,2 mengguncang wilayah Tua Pejat, Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat (Sumbar), Kamis (9/10/2025) malam.

Gempa terjadi sekitar pukul 20.41 WIB.

Informasi dari BMKG Padang Panjang menyebutkan, episenter gempa berada pada koordinat 3,84° LS dan 99,27° BT atau berjarak sekitar 204 kilometer barat daya Tua Pejat.

Gempa terjadi pada kedalaman 70 kilometer.

“Gempa magnitudo 4,2 terjadi pada 9 Oktober 2025 pukul 20.41 WIB. Gempa ini tidak berpotensi tsunami,” kata Kepala BMKG Padang Panjang Suaidi Ahadi dalam keterangannya.

Getaran gempa dilaporkan dirasakan warga di wilayah pesisir Mentawai.

BMKG menyebut gempa tersebut termasuk dalam kategori dangkal hingga menengah sehingga tidak berpotensi menimbulkan kerusakan besar.

BMKG mengimbau masyarakat tetap waspada dan memperhatikan informasi resmi dari BMKG.

Hingga saat ini belum ada laporan terkait kerusakan atau korban akibat gempa tersebut.

Sebelumnya gempa bumi dengan magnitudo 2,8 guncang Pariaman, Sumatera Barat, Kamis sore.

Editor : Pariyadi Saputra
Bagikan

Berita Terkait
Terkini