Padang (10/10/2025) — Cuaca di Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) pada Jumat terpantau cukup bervariasi.
Sejak pagi, sebagian besar wilayah diselimuti awan, sementara beberapa daerah lainnya diguyur hujan ringan dan bahkan dilanda udara kabur.
Berdasarkan informasi prakiraan cuaca, kondisi berawan saat ini meliputi Kota Pariaman, Payakumbuh, Padang Panjang, Sawahlunto, Padang, Kepulauan Mentawai, Pasaman, Limapuluh Kota, Agam, Padang Pariaman, Tanah Datar, Sijunjung, dan Solok.
Sementara itu, wilayah Pesisir Selatan, Dharmasraya, Solok Selatan, dan Pasaman Barat tengah diguyur hujan dengan intensitas ringan.
Kota Bukittinggi dan Kota Solok dilaporkan mengalami udara kabur sejak pagi.
Suhu udara di Sumbar berkisar antara 17–31°C dengan kelembapan 46–99 persen.Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan hampir seluruh wilayah Sumbar berpotensi diguyur hujan ringan hingga lebat pada siang hingga malam hari.
Menariknya, Kabupaten Sijunjung menjadi satu-satunya wilayah yang diprediksi hanya akan tertutup awan sepanjang hari tanpa hujan.
BMKG mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap perubahan cuaca, terutama saat beraktivitas di luar ruangan, karena potensi hujan lebat dapat disertai angin kencang di beberapa titik.
(*)
Editor : Pariyadi Saputra