Sekda Pessel Mawardi Roska, ikut berpesan, agar para jamaah haji dan pimpinan kloter, untuk dapat menjaga diri dan kesehatan.
Sehingga, dapat melaksanakan ibadah dengan baik dan khusuk.
"Kami dari kampung (Pessel), mendoakan para jamaah, untuk senantiasa sehat, dan dapat melaksanakan aktivitas ibadah dengan baik," ujarnya.
Mawardi Roska juga mengucapkan apresiasi atas doa yang dilayangkan untuk kebaikan kepada warga dan Pemkab Pessel."Yang paling penting, tunjukan bahwa kita bangsa yang ramah, santun dan berperilaku baik di tanah suci," ujarnya. (par-tsp)
Editor : Tusrisep