Ribuan Peserta Ikuti Bimtek PDIP di Bali, Puan Tekankan Soliditas Perjuangan Partai

×

Ribuan Peserta Ikuti Bimtek PDIP di Bali, Puan Tekankan Soliditas Perjuangan Partai

Bagikan berita
Ketua DPP PDIP, Puan Maharani memberikan pengarahan pada ribuan peserta Bimtek PDIP yang digelar di Bali Beach Convention Center, Denpasar, Bali, Rabu. (humas)
Ketua DPP PDIP, Puan Maharani memberikan pengarahan pada ribuan peserta Bimtek PDIP yang digelar di Bali Beach Convention Center, Denpasar, Bali, Rabu. (humas)

“Tidak boleh berbeda tujuan, dan tidak boleh berbeda kepemimpinan ideologi. Kita harus solid dalam satu barisan yang dipimpin oleh Ibu Ketua Umum, Megawati Soekarnoputri," imbuh Puan.

Adapun acara hari ini dihadiri oleh jajaran pengurus DPP PDI Perjuangan, 3.218 anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Indonesia, seluruh anggota Fraksi PDIP Perjuangan DPR RI, serta para kepala daerah dari PDIP. Bimtek PDIP tersebut sekaligus bagian dari program konsolidasi organisasi partai.

Bimtek yang diinisiasi oleh DPP PDIP itu akan berlangsung hingga Jumat (1/8/2025) dengan materi-materi strategis seperti penguatan fraksi, analisis penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD), evaluasi Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2025 serta strategi komunikasi politik di daerah.

Terdapat sejumlah tokoh bangsa yang mengisi Bimtek PDIP, termasuk dari jajaran Pemerintahan. Salah satunya adalah Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Drs Bahtiar yang mewakili Mendagri Tito Karnavian.

Sebelum memberikan pengarahan, Puan secara resmi membuka Bimtek PDIP ini. Prosesi pembukaan dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Mars PDI Perjuangan.

Pembukaan acara kemudian dilanjutkan dengan hening cipta yang dipimpin Ketua DPP PDIP Bidang Ideologi dan Pembentukan Kader, Djarot Saiful Hidayat.

Lalu ada juga pembacaan teks Pancasila yang dilakukan Ketua DPRD Nusa Tenggara Timur sekaligus Ketua DPD PDIP NTT, Emilia Julia Nomleni, baru pengarahan dari Puan kepada peserta Bimtek. (*)

Editor : Mangindo Kayo
Bagikan

Berita Terkait
Terkini