Desa Wisata Nyarai Kabupaten Padang Pariaman (Juara Harapan Kategori Daya Tarik Pengunjung)
Desa Wisata Kubu Gadang Kota Padang Panjang (Juara Harapan Kategori Desa Wisata Maju)
Adapun penilaian ADWI terbagi menjadi sejumlah kategori yang meliputi Daya Tarik Pengunjung, Suvenir, Homestay dan Toilet, Digital dan Kreatif serta Kelembagaan Desa Wisata dan CHSE.
Adapula kategori Desa Wisata Maju, Desa Wisata Berkembang dan Desa Wisata Rintisan serta Desa Wisata Terbaik.
Masyarakat juga diberi waktu untuk memilih langsung kategori Desa Wisata Favorit dengan menyukai video desa yang diunggah di akun YouTube Kemenparekraf.Sebelum malam penganugerahan ini, Sandiaga melakukan kunjungan langsung pada 75 besar desa wisata ADWI 2023 yang tersebar di seluruh Indonesia.
Penyerahan penghargaan ini, juga dihadiri Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Agam, Syatria, Wali Nagari Lawang, Frangky, pengelola Desa Wisata Lawang, Zilfaroni serta Tim Pendampingan dan Pengembangan Desa Wisata (TP2DEWI), Moch Abdi. (*)
Editor : Mangindo Kayo